Thursday 24 July 2014

# cerita

JANGANKAN LUKA PEDANG, PERANG SAJA BELUM



Sebenarnya kembalinya saya ke negeri perantauan dengan sedikit keterpaksaan kali ini (setelah saya berpikir sudah benar-benar libur) adalah untuk mengikuti pengarahan kerja praktek (KP) dari koordinator KP saya. Siang ini saya mendapat info menarik bahwa akan ada open talk mengenai pertukaran pelajar ke Jepang. Wah, saya berpikir ini adalah kesempatan yang tidak boleh dilewatkan. Mau daftar atau tidak, tidak ada salahnya saya mencari informasi tentang itu. Kalau bukan untuk saya yang mendaftar, mungkin bisa memberi info kepada teman-teman lain yang tidak hadir open talk. Berbagi itu indah, kawan.

Pertukaran pelajar adalah kegiatan yang sangat menarik, bermanfaat, dan akan memberi banyak pengalaman. Itu sih perkiraan saya, apalagi ke negeri orang. Negeri yang terkenal kedisiplinannya. Tapi ternyata, pemirsaaaaaaaa.......rasanya saya harus merelakannya, harus mengalah sebelum berperang. Huhuhu syediiiih.... untuk mendaftar saja saya sudah tidak bisa. Saya tidak mempunyai sertifikat TOEFL maupun TOEIC broo. Hemmm... rasanya ingin nangis darah karena kalah sebelum berperang. Dalam film empress ki dikatakan bahwa “seorang prajurit akan bangga bila ada bekas luka pedang di tubuhnya”. Jangankan mau ada bekas luka pedang, maju bertemu lawan saja ini belum, haiiisssh memalukan.

Ya sudahlah bro, mungkin ini bukan rezeki saya. mungkin saya harus lebih fokus pada kerja praktek pada bulan Agustus mendatang. Dan semoga akan datang event menarik dan bagus lainnya untuk saya di saat yang tepat. Dan mungkin masih ada yang harus saya perjuangkan selain pergi belajar ke negeri Sakura.

Saran saja sih, kalau ada waktu dan ada dana, sempat-sempatkan ikut tes TOEFL ataupun TOEIC ya. Karena banyak event bagus yang mensyaratkan itu. Dan dalam hitungan hari akan sulit mendapat sertifikat TOEFL ataupun TOEIC apalagi dengan skor tinggi. Jadi mulai sekarang latihan mengerjakan soal-soal TOEFL ya. Saya sih sudah beli bukunya, tapi mengerjakan latihan-latihan soalnya itu yaaang...eng...eng... hehehehe.....(ah jadi malu). Saya bertekad, besok setelah libur lebaran akan mengikuti tes TOEFL deh. Aamiin, doakan ada waktu dan ada rezeki ya. Hehehe...

No comments:

Post a Comment

Follow Instagramku